WEDDING ON PAPER
Ketika takdir buruk menggerogoti, lalu kau memvonis Tuhan itu tidak adil, seketika kamu menjadi hamba yang kehilangan rasa syukur. "
Yatri Ranaya, hidup di dalam pernikahan yang acap kali membuatnya terluka, rentetan masalah dari berbagai arah, mulai dari kejamnya mertua, tajamnya mulut ipar, hingga suami yang kadang meremehkan.
Hingga di tahun ke-5 pernikahannya harus berakhir oleh ketukan palu hakim, kepasrahan Yatri buat dirinya menantang semua ujian menjadi janda beranak dua, disaat duka lara menyandang status tersebut, ada pria berahang kukuh yang tak percaya cinta, dia ingin meminjam rahim Yatri untuk menampung bayi tabung. Dia Rexa pengusaha properti yang mengoleksi berbagai jenis perempuan untuk dijadikan penghibur malam. Janda seperti Yatri ingin menemukan kebahagiaan pernikahan namun dia kembali terjebak dengan pernikahan kontrak demi kesembuhan anaknya.
Yatri dan Rexa bagaimana kisah mereka selanjutnya?
1058.5K viewsCompleted