Putra Tersembunyi CEO Kejam
Alana Zahira Subagja, merupakan pelukis terkenal yang harus rela kehilangan kariernya karena skandal kehamilannya, setelah dia melakukan cinta satu malam dengan pria yang tidak dia kenal, sialnya dia juga tidak mengingat wajah dari pria itu. Di saat yang sama, ayahnya juga jatuh miskin dan membuatnya benar-benar kehilangan segalanya.
Hingga di usia kehamilannya yang ke 5 bulan, Alana juga harus menerima kenyataan jika ayahnya meninggal dunia dan meninggalkannya seorang diri.
Namun, siapa sangka. Jika rupanya ayahnya itu memiliki musuh yang amat membencinya. Bahkan setelah mengetahui kematiannya pun, pria itu tidak melepaskan dendamnya dan justru menjadikannya sebagai pengganti balas dendam itu.
Hingga akhirnya, sebuah fakta besar yang tidak diduga pun terkuak ....
103.1K DibacaOngoing