Gracya akhirnya tiba di depan rumah kosnya setelah malam panjang yang penuh ketegangan. Sepanjang perjalanan pulang, kepalanya berat, pikirannya penuh oleh bayangan-bayangan yang ia lihat selama shift malam. Bahkan, ia sempat ketiduran di punggung abang ojek yang membawanya pulang. Abang ojek itu harus membangunkannya dengan lembut, membisikkan, “Mbak, sudah sampai.”Gracya mengusap matanya, terkejut mendapati abang ojek yang tersenyum di depannya ternyata cukup tampan. Sebelum ia sempat mengucapkan terima kasih, abang itu hanya berkata, “Hati-hati, Mbak. Kayaknya mau hujan, jangan lupa jemurannya diangkat ya.”“Eh, iya, iya. Makasih, Bang,” jawab Gracya dengan senyum mengantuk, meskipun dalam hati ia sedikit terkejut dengan perkataan itu. Ia bahkan tak ingat kapan terakhir kali ia menjemur baju, karena akhir-akhir ini ia hanya pulang ke kos untuk istirahat sejenak sebelum kembali ke rumah sakit.Setelah membayar, ia melangkah masuk ke kosan, yang terlihat sepi karena para penghuni la
Baca selengkapnya