Cloe tersenyum miring, tangannya pun menjulur dan membelai pipi Leon. “Kau bilang … tidur bersama?” tutur Cloe menaikkan kedua alisnya.“Ya, pendengaranmu sangat baik, Sayang,” sahut Leon berbisik.Sentuhan Cloe perlahan turun ke leher Leon. Wanita itu sengaja mengikis kewaspadaan sang pria, hingga pada satu titik, dirinya pun mendorong Leon amat kuat. Pria tersebut terhuyung dan ambruk ke ranjang.Saat itulah kesempatan Cloe. Dia buru-buru lari menuju pintu. Tapi sial, Leon bergegas menyusulnya dan langsung mendorong pintu itu sampai tertutup rapat lagi.“Aku tau kau tidak akan menurut dengan mudah!” tukas Leon menghimpit Cloe pada pintu.Dia mencekal leher wanita itu dari depan, memaksa Cloe mendongak agar menatap wajahnya.Dengan sorot tajam, Cloe pun mendecak, “kau brengsek, Leon! Menahanku di sini tidak akan menguntungkanmu!”“Kau tidak mengerti nilai dirimu sendiri, Cloe. Padahal aku sangat menyukaimu,” sahut Leon dengan nada bisikan.Dirinya mendekati telinga wanita itu, lalu
Last Updated : 2024-11-12 Read more