“Tada!” tukas Annelies antusias saat kembali ke ruang tengah.Dia mengangkat dua box pizza yang semula ditentengnya rendah.Dan Theo yang melihatnya malah mengerjap bingung. “Jadi, orang yang baru saja datang ….”“Tentu saja kurir makanan. Aku tidak menyangka mereka lumayan cepat. Pantas saja ulasan restoran mereka cukup bagus,” sahut Annelies yang lantas duduk di sebelah suaminya.Ya, ketika Annelies mengambil kotak obat dari kamarnya, dia juga memesan makanan karena tak bisa membiarkan Dan Theo menyiapkan santapan saat terluka.Begitu Annelies membuka box pizzanya, dia mendadak berkata, “tunggu sebentar, aku akan segera kembali.”Dan Theo mengamati wanita itu menuju dapur. Bibirnya tersungging miring saat tebakannya benar, bahwa Annelies akan kembali dengan bir.“Mungkin ini paduan klasik, tapi pizza sangat cocok dengan bir!” tutur wanita itu meletakkan satu kaleng birnya ke meja.Dia membuka kaleng lainnya, lalu menenggaknya sebagai minuman pembuka.“Ya, aku juga menyukai pizza dan
Last Updated : 2024-09-18 Read more