Chloe merasa menang karena bisa membodohi Kenneth. Wanita licik itu kembali merencanakan sesuatu, meskipun terkesan jahat, dia tetap ingin melakukannya. Untuk strategi selanjutnya, Claire tidak boleh kembali dalam keadaan selamat. Dia harus mati sebelum Kenneth menemukannya.Halangan besar untuk menyegerakan ajal saudarinya adalah Oscar. Lelaki itu masih sangat mencintainya, lalu bagaimana cara agar Claire bisa terbunuh sementara Oscar selalu menjaganya?Itu mustahil, tetapi Chloe bertekad ingin melakukannya. Tidak ada cara lain selain berkunjung langsung ke sana. Chloe harus bertemu dengan adiknya, kemudian memberi makan atau minuman yang sudah ditaburi racun. Bukankah menarik?"Claire, kenapa kau melamun?""Tidak, aku hanya merasa bahagia hidup bersamamu, Ken. Kau sangat mencintaiku bahkan tidak segan untuk melawan ibu atau adikmu sebelum meminta penjelasan. Aku tahu, kau sangat percaya padaku, bukan?""Claire, aku sangat mencintaimu, maka tidak akan melihat sedetik pun kesalahanmu.
Last Updated : 2023-02-10 Read more