“Yah, tapaknya hidup begitu sulit bukan?” Tanya Long Chen menatap Ling Qingzhu saat kembali ke kapal. Ling Qingzhu tidak berani menatap Long Chen karena tahu dirinya dengan sengaja membuat Long Chen ikut campur mengenai masalah sekte bunga. Dan dia juga tidak dapat menduga kalau istana langit akan ikut campur membantu sekte bunga, juga Ling Qingzhu benar-benar terkejut melihat kekuatan dari istana langit.“Hei, penguasa kita punya wanita lain,” Ucap Tian We berbisik kepada Lang Fe.“Diam saja! Jangan terlalu banyak bicara nanti saat ada kakak keempat. Jika kamu bicara sembarangan mungkin hidup kita berakhir!” Lang Fe tidak ingin banyak bicara mengenai hubungan Long Chen. Karena, dia juga tahu kalau terlalu banyak bicara saat berada di istana langit nanti, hidupnya mungkin akan berakhir menyedihkan di tangan Shen Yin’er. Tian We tiba-tiba ingat mengenai saudari perempuannya yang agak aneh itu, jadi dia segera menutup mulut dan tidak banyak bicara lagi mengenai Long Chen.“Baiklah! Kata
Last Updated : 2023-03-13 Read more