Salman yang baru saja sampai di depan gedung perusahaannya mendadak putar balik ke arah yang tadi sempat ia datangi. Ia tersenyum bahagia saat mendapatkan pesan dari istri pertamanya Yasmine yang menyuruhnya untuk datang ke panti asuhan yang dikelola mertuanya dari istri kedua, Hanum. Salman tidak sadar jika singa betina yang baru bangun dari tidur panjangnya sedang menunggu kedatangannya dengan amarah yang menggebu-gebu. "Mbak, apa gak merepotkan meminta Mas Salman kemari?" tanya Hanum dengan cemas sembari memilin tangannya yang mulai berkeringat. "Tentu saja tidak, Hanum! Suami kamu itu harus dikasih pelajaran biar pikirannya terbuka dan gak bodoh lagi," jawab Yasmine dengan ketus. "Tapikan Mas Salman suami Mbak juga," desis Hanum dengan kepala tertunduk. "Oh, iya, ya! Lupa saya," kekeh Yasmine dengan geli. "Baiklah, suami kita itu harus ingatkan jika ia telah dzalim pada istrinya sendiri yaitu kamu! Kamu gak usah khawatir, suami kita itu gak akan marah-marah ata
Last Updated : 2024-08-04 Read more