Beranda / Pendekar / Penakluk Dunia / Bab 481 - Bab 490

Semua Bab Penakluk Dunia: Bab 481 - Bab 490

758 Bab

480. Sempurna Itu Sepi

Di Tian tertawa dan menyentil ujung hidung Lin Shuang dengan lembut. "Kesempurnaan tidak mengajarkan apa pun. Kehidupan makhluk sempurna akan jauh lebih sepi dan membosankan dibanding kehidupan orang terkuat. Shuang'er, aku tidak ingin menjadi sempurna. Aku hanya ingin menjadi orang biasa dengan segala kerumitannya. Dengan begini, aku bisa menjalani siklus hidup secara lengkap."Degup!Jantung semua orang berdetak lebih kencang. Mereka merasa mengerti mengapa Di Tian bertindak seolah dirinya manusia biasa.Tuan Di/Kakak Tian sepertinya turun ke dunia fana untuk mempelajari hati manusia. Dia ingin menyelami kepribadian manusia dengan lebih baik untuk mencari bentuk hukum yang lebih adil bagi semua. Benar-benar mengagumkan. Kami beruntung karena yang hadir adalah dewa baik dan bukan dewa jahat ....Di Tian kembali berkata, "Aku mendengar sebuah desas-desus. Dikatakan bahwa Lihua dan Ye Hong adalah pasangan yang serasi dan saling mencintai. Apa ini benar?"Zhang Lihua dan Ye Hong memerah
last updateTerakhir Diperbarui : 2022-07-25
Baca selengkapnya

481. Menyelamatkan Lu Mingyue

Ye Xianying mengacak-acak rambut adik juniornya dengan lembut. "Adik ... pengalaman pertama dalam membunuh sama pentingnya seperti ciuman pertama dan malam pertama. Itu harus dilakukan dengan orang istimewa. Jika Adik ingin membunuh, maka temukan orang yang Adik benci terlebih dahulu. Kita tidak perlu membunuh orang-orang yang tidak penting ...."Hua Jinyi menggembungkan pipinya setelah mendengar itu.Lalu kapan saya bisa membunuh? Saya tidak memiliki seseorang untuk dibenci ...."Ye Jue, pimpin jalan." Di bawah perintah Ye Xianying, ketiganya memasuki terowongan.Lubang terowongan ini tidak terlalu besar, tapi sangat cukup hingga semua orang bisa berjalan tanpa menunduk. Selain itu, terowongan ini dibangun dengan cepat sekaligus hati-hati. Setiap jengkal dinding terowongan telah dilengkapi dengan penghalang suara agar pihak lain tidak bisa mendengar ributnya proses penggalian.Setelah beberapa lama, Ye Jue berhenti karena di depannya adalah ujung dari terowongan. "Nona Ying, lima kaki
last updateTerakhir Diperbarui : 2022-07-25
Baca selengkapnya

482. Membunuh Zhu Aiyi

Ye Xianying segera membawa Zhu Aiyi ke ruang tamu kediaman Ye dengan menggunakan teleportasi.Brukk!Zhu Aiyi dilempar begitu saja ke atas lantai. Dia masih tidak bisa bergerak bebas karena tubuhnya dibekukan.Di ruangan ini terdapat tiga orang lain. Mereka adalah Hua Jinyi, Lu Mingyue, serta satu tabib kepercayaan yang dikirim oleh Long Qi.Melihat betapa hati-hatinya tabib tersebut dalam memberi perawatan, Ye Xianying mendengus ringan. "Tidak perlu berpura-pura lemah. Meski Qi anda disegel, tubuh Immortal anda masih mampu menahan luka sepele seperti ini."Lu Mingyue tersenyum sinis. "Anda hanya iri. Lihat saja nanti. Ketika saya dan Kakak Tian akhirnya bersatu, saya akan membuat hari-hari anda terasa lebih berat. Tabib, pergilah. Saya tidak butuh bantuan anda."Tabib merasa dirinya terancam. Dia buru-buru pergi setelah berpamitan kepada semua orang.Hua Jinyi kemudian berkata, "Bahkan dalam kondisi seperti ini, Nona Lu masih terlihat sangat cantik. Namun sayangnya masih tidak ada ap
last updateTerakhir Diperbarui : 2022-07-26
Baca selengkapnya

483. Hua Jinyi Ingin Muntah

Pipi Hua Jinyi menggembung karena menahan gejolak dari dalam lambungnya. Gadis remaja itu ingin muntah karena tidak pernah menyaksikan adegan seperti ini sebelumnya.Dia pikir, kakak seniornya akan menusuk jantung atau menebas leher. Dia baru tahu kalau kakak seniornya sangat kejam dalam membunuh.Hua Jinyi menutup bibirnya dengan satu tangan. Dia segera pergi tanpa berpamitan.Lu Mingyue menggeleng tanpa daya. "Apa perlu seperti ini? Dia masih terlalu muda untuk melihat kekejaman ....""Itu bukan urusan anda." Ye Xianying kemudian duduk dan melepas segel yang mengikat Qi milik Lu Mingyue. "Pulihkan diri anda. Kita akan pergi ke Gunung Tiandi sebentar lagi.""Gunung Tiandi?" Lu Mingyue mengernyit. Dia sudah mendengar nama ini sebelumnya, tapi tidak tahu tempat seperti apa gunung tersebut.Ye Xianying memberi Lu Mingyue sebuah tatapan tajam. "Ingat baik-baik. Anda telah memasuki lingkaran Guru, jadi saya harap anda bisa setia dan bersedia mati untuknya. Meski saya tidak menyukai anda,
last updateTerakhir Diperbarui : 2022-07-26
Baca selengkapnya

484. Sister Mingyue

Ye Jue dengan sopan berkata, "Nona, kediaman Zhu tidak merilis berita apa pun mengenai apa yang terjadi. Namun beberapa Overlord berhasil mengetahui beberapa hal."Ye Xianying mengangguk samar. "Seperti yang diharapkan dari kekuatan persepsi Overlord. Mereka bisa mendeteksi lonjakan Qi meski saya menyembunyikannya dengan cukup baik. Ye Jue, sebarkan rumor bahwa pelakunya adalah Sacred Hall. Tapi ingat, rumor ini tidak boleh terlalu meluas.""Dimengerti." Ye Jue membungkuk satu kali sebelum pergi.Lu Mingyue menyahut, "Kenapa? Apa ini perintah Kakak Tian?""Benar. Guru tidak ingin melibatkan Klan Long sehingga mengambil pilihan ini. Adik Mingyue, mari kita berangkat ke Gu----""Siapa yang anda panggil Adik Mingyue? Saya ratusan tahun lebih tua dari anda!" Lu Mingyue mendelik. Dia benar-benar ingin memukul Ye Xianying, tapi dia tahu itu percuma.Ye Xianying tertawa lepas. "700 tahun dan masih terjebak di ranah Martial King. Apakah anda tidak punya rasa malu?! Anda lebih lemah, jadi sudah
last updateTerakhir Diperbarui : 2022-07-26
Baca selengkapnya

485. Desain Panggung Langit

Sementara itu di taman belakang kediaman Ye, Di Tian sedang sibuk menggambar desain panggung langit. Dia ingin bentuk panggung ini sederhana sekaligus megah."Lin Shuang, bagaimana desain kali ini?" Di Tian memperlihatkan desain panggung langit keempatnya. Tiga desain sebelumnya telah dibuang karena Lin Shuang kurang menyukainya.Namun kali ini Lin Shuang masih menggeleng. "Aku wanita bodoh yang tidak mengerti selera para penguasa. Jika Kakak Tian terus bertanya, aku tidak tahu berapa banyak desain yang akan terbuang ...."Lin Shuang bukannya tidak menyukai beberapa desain tersebut, tapi dia khawatir pilihannya membuat para tamu merasa kecewa. Baginya, perjamuan sebesar ini sangat di luar jangkauannya. Apalagi Di Tian mengatakan dia harus menemaninya sepanjang acara.Di Tian meremas kertas desain itu dan tersenyum. "Kamu adalah separuh tujuan dari acara. Bagaimana mungkin aku tidak ingin membangun panggung sesuai apa yang kamu suka. Shuang'er, aku akan terus menggambar sampai ada yang
last updateTerakhir Diperbarui : 2022-07-26
Baca selengkapnya

486. Sehari Sebelum Jamuan Langit (1)

Tanpa terasa, besok adalah hari perjamuan. Para tokoh penting seperti walikota, patriark klan kecil, serta keluarga para penerima Petir Kebangkitan berbondong-bondong pergi ke Nine Sky Mountain. Tentu saja kehadiran mereka bukan untuk mengikuti perjamuan, tapi demi melihat tokoh-tokoh kuat dari berbagai kerajaan serta anggota keluarga kekaisaran Long.Acara memang akan dimulai besok, tapi orang-orang ini telah memenuhi Nine Sky Mountain sejak kemarin. Mereka terus memperebutkan titik strategis sebelum ditegur oleh ratusan Pelindung Sacred Hall.Dari 993 Pelindung, 850 di antaranya berusia lebih dari 18 tahun. Zhang Lihua secara khusus memerintahkan mereka untuk menjaga ketertiban.Di Tian juga telah selesai membangun panggung langit yang disetujui oleh Lin Shuang. Panggung berupa awan tebal dengan diameter lima mil yang membentang di atas puncak Nine Sky Mountain.Pola panggung langit ini sangat acak, benar-benar menyerupai awan pada umumnya. Sebagai tambahan, Di Tian tidak membangun
last updateTerakhir Diperbarui : 2022-07-27
Baca selengkapnya

487. Sehari Sebelum Jamuan Langit (2)

"Aku punya pemikiran sendiri, jadi kalian tidak perlu berpikir terlalu jauh." Setelah mengatakan ini, Di Tian menyesap tehnya dan kembali berbicara, "Aku harap kalian bisa bersikap santai seperti biasanya. Adalah mereka yang seharusnya merasa gugup. Fei Jiang, aku ingin kamu memilih generasi muda dari pihak kita. Ambil saja dari salah satu penerima Petir Kebangkitan."Fei Jiang menangkupkan kedua tinjunya. "Tuan bisa yakin. Saya akan memilih yang terbaik dari mereka."Kali ini Fei Yundi membuka suara, "Tuan, situasi di perbatasan semakin sulit dikendalikan. Sebagian dari mereka mulai memaksa masuk meski dipukul oleh orang-orang kita. Tentang ini ... bagaimana sebaiknya kita bertindak?"Fei Yundi adalah Kepala Paviliun Penegak. Hal-hal seperti ini memang menjadi tanggung jawabnya.Di Tian berpikir sejenak sebelum menjawab, "Sebarkan perintahku. Sacred Hall akan mengadakan tes bakat bagi semua orang selama mereka berusia di bawah 100 tahun. Tes bakat ini akan diadakan setiap tiga tahun,
last updateTerakhir Diperbarui : 2022-07-27
Baca selengkapnya

488. Sehari Sebelum Jamuan Langit (3)

Lang Yelu kemudian berbicara dengan suara jahat, "Guru adalah orang yang penuh kasih. Kalian akan kami beri waktu sepuluh hari untuk menemukan kelemahan pria bernama Di Tian. Saya harap kalian berhasil, karena jika tidak ... hehe ... kalian tahu apa yang bisa kami lakukan terhadap Klan Zhu ...."Swoosh!!Sosok Lang Yelu lenyap begitu selesai berbicara. Semua anggota Klan Zhu pun akhirnya bisa bernapas lega.Salah satu leluhur Klan Zhu berbicara dengan suara panik, "Patriark, apa yang harus kita lakukan? Waktu sepuluh hari ini terlalu singkat untuk kita."Patriark Klan Zhu--- Zhu Heng berpikir keras. Dia juga tidak menduga Lu Mingyue diselamatkan oleh seseorang. "Rumor mengatakan bahwa pelakunya adalah seseorang dari Sacred Hall. Apa pendapat kalian mengenai ini?"Seseorang dengan cepat menyahut, "Patriark, ada jejak Qi dingin di sekitar sel bawah tanah. Selain itu, kediaman Ye bahkan tidak menutup terowongan. Saya benar-benar tidak mengerti mengapa Sacred Hall meninggalkan jejak sejel
last updateTerakhir Diperbarui : 2022-07-27
Baca selengkapnya

489. Sehari Sebelum Jamuan Langit (4)

Sore hari di kota Longsha.Penginapan di kota ini mulai penuh. Orang-orang yang memesan adalah mereka yang diundang untuk menghadiri jamuan langit besok siang.Seperti rencana awal, orang-orang ini akan berangkat bersama-sama dari kota Longsha. Long Qi sebenarnya menawarkan tempat pribadi untuk mereka, tapi ditolak karena beberapa alasan khusus.Menurut rumor, Klan Long tidak begitu akur dengan Sacred Hall. Namun di saat yang sama, rumor tentang kedekatan Hua Jinyi dan Long Yu juga semakin menyebar luas. Maka dari itu, para tamu undangan merasa perlu menilai lebih jauh. Mereka tidak ingin menyinggung Sacred Hall meski tidak secara langsung.Walau demikian, ada beberapa pihak yang berani tinggal di tempat pribadi yang disediakan oleh Long Qi. Mereka adalah tiga klan pilar Kekaisaran Long.Tepat pada saat ini, delapan orang tengah berkumpul di satu ruangan tersembunyi. Mereka adalah empat patriark klan pilar beserta putra atau putri masing-masing.Long Qi berkata, "Yu'er baru saja dihubu
last updateTerakhir Diperbarui : 2022-07-27
Baca selengkapnya
Sebelumnya
1
...
4748495051
...
76
DMCA.com Protection Status