Jam pelajaran pertama sudah usai lima menit yang lalu. Harusnya sekarang waktunya Si bule Mr.Clark mengajar di kelas Cia. Selain berpredikat sebagai English teacher, Mr. Clark yang bule tulen berkebangsaan Amerika itu juga punya satu julukan keren dari murid–muridnya yaitu “Mister On Time”.
Sejarah lahirnya julukan yang nyantol di belakang nama Si Mister Bule itu pasti bukan tanpa alasan ataupun tanpa rencana. Dan, julukan itu memang terbentuk dari partikel–partikel alam yang berkumpul menjadi satu membentuk satu senyawa khusus yang menghasilkan zat “USIL”. Nah, keren khan nama zat-nya? Kalau bukan karena karakter murid–murid belasan tahun yang 85% mengidap syindrom labil, nggak mungkin julukan se-keren itu bakal lahir.
Entah karena kebiasaan disiplin yang dia bawa dari negaranya, atau dia yang terlalu cinta dan selalu merindukan murid–muridnya sehingga setiap mengajar dia selalu datang on time alias te
Pulang sekolah, Cia, Aka, Merlin, Flo dan Vandra berencana pergi bareng–bareng ke café langganan Merlin. Kebetulan hari ini adalah ulang tahun gadis itu, hanya saja cewek berwajah manis itu sama sekali tidak mau merayakannya, bahkan hanya diam saja sampai–sampai teman sekelasnya-pun, kecuali Cia tentu saja, tidak mengetahui tanggal spesialnya ini. Namun, sebelum berangkat ke café dengan menumpang mobil Vandra, mereka terpaksa harus menunggu dua orang cowok anggota mereka yang lain karena hari ini kebetulan ada jadwal extrakurikuler basket yang mewajibkan semua anggota klub harus hadir berkaitan dengan adanya jadwal meet and brief dengan pembina pusat yayasan sekolah yang membahas tentang ajang pertandingan basket antar sekolah bulan depan yang levelnya tingkat nasional. Bertiga, Merlin, Aka dan Cia keluar kelas menuju lapangan basket. Lapangan itu sudah nampak rame berisi anggota klub dari kelas lain yang sudah asyik bermain berebut satu bola orang
Cia masih tetap terisak dalam pelukan Aka, hingga akhirnya terdengar suara Vandra yang berucap pamit menuju parkiran duluan.“Kita duluan ke parkiran ya, Ka,” pamit Vandra sambil mengajak Flo dan Merlin yang sudah berdiri diam di dekat mereka semenjak tadi. Aka hanya menjawabnya dengan anggukan pelan. Dibiarkannya Cia menyelesaikan tangisnya. Tangannya dengan lembut membelai sayang rambut halus gadis dalam pelukannya itu. Hingga akhirnya dia rasakan Cia yang lebih agak tenang, kemudian di angkatnya tubuh mungil gadis itu.“Sudah merasa lebih baik sekarang?“ tanya Aka dengan seulas senyum menenangkan. Dengan lembut jemarinya menghapus sisa air mata dipipi Cia. Cia mengangguk.“Maaf ya, Ka, aku jadi cengeng banget begini.“Melihat wajah tampan yang tersenyum di depannya membawa kedamaian tersendiri bagi Cia hingga akhirnya berhasil membuat gadis itu untuk berusaha tersenyum kembali, walaupun dengan mata yang masih nampak
Aka duduk malas di karpet ruang keluarga rumahnya, sedangkan Zona dan Helen duduk di sofa. Mereka sedang menikmati acara TV bersama–sama. Namun sesungguhnya, dalam sikap diam mereka saat ini ada satu hal yang tengah mereka risaukan dan menjadi beban fikiran.“Aku males banget untuk pulang, Kak,” ucap Aka tanpa melihat orang yang dia ajak bicara. Terdengar tarikan nafas beratnya seolah beban itu sangat berat memenuhi dada dan membuat sesak nafasnya.“Kamu nggak kangen Mom dan Dad, Ka?” tanpa jawaban Zona balik bertanya.“Kangen, Kak. Aku kangen banget pada mereka. Tapi, aku nggak rela hidupku terpenjara lagi gara–gara kedatangan mereka di sini,” Aka berucap dengan nada frustasi.Kali ini Zona yang menarik nafas panjang. Dia tahu banget apa yang di rasakan oleh adiknya dan tahu banget seberapa frustasinya cowok itu sekarang.“Apapun maumu, Ka, kamu nggak akan pernah bisa menghindar dar
Beberapa menit mereka berdua terdiam dengan fikiran masing–masing. Hingga akhirnya Cia menggerakkan tangannya yang sedari tadi tetap berada dalam genggaman tangan Aka.Bagaikan disadarkan kembali tentang keberadaan Cia di sampingnya, Aka memutar tubuhnya menjadi tepat menghadap ke arah gadis itu. Tangannya mengangkat tangan mereka yang masih bertaut, kemudian menempelkan tangan Cia di pipinya. Mata Aka terpejam beberapa saat, dan begitu terbuka kembali Cia di buat terkejut karenanya.Mata yang biasanya selalu nampak bercahaya dan bersinar tajam itu, kini nampak sayu dan rapuh. Mata yang biasanya menatapnya dengan lembut penuh cinta, mata yang biasanya bersorot geli ketika menggodanya, kini meredup tiada sinar. Yang nampak di hadapan Cia saat ini hanyalah sebuah keterpurukan tanpa semangat.Cia merasa sangat sedih dan prihatin, apa yang di rasa Aka diapun jadi ikut merasakannya. Kesedihan itu, rasa tidak terima yang teramat sangat dengan keadaan saat ini, m
Hari kedua orang tua Aka di Indonesia....Pagi yang cerah, hari ini Cia berniat berangkat sekolah dengan menumpang mobil papa. Saat ini, pasangan bapak dan anak itu sudah keluar rumah bersama. Mobil sudah di luar garasi siap berangkat dengan kemudi pak Husen sopir pribadi papa.“Beneran hari ini berangkat sekolah bareng papa?” tanya papa pada Cia yang sudah siap duduk di sampingnya.“Iya Papa, karena udah kesiangan dan pagi ini ada ulangan, khawatir nggak keburu,” jawab Cia meyakinkan papanya.“Nggak sayang nanti Si Abang sopir bus kota di gebet cewek lain?” goda papa yang segera mendapat hadiah cubitan dari putri semata wayangnya itu.“Idih, papa bisa aja deh, nanti pulang sekolah Si Abang sopir bus kota juga bakal ketemu Cia lagi, hehehe,” Cia membalas gurauan papa dengan cengengesan.Pak Has satpam rumah Cia mengangguk hormat begitu mobil majikannya keluar gerban
Cia tiduran malas di kamarnya. Gadis itu sama sekali tidak menyadari sejak kapan mama masuk ke kamarnya dan posisi sekarang sudah duduk manis di ranjang tidurnya.Dia sedikit terkejut ketika merasakan belaian lembut di rambutnya, senyum berusaha dia sungging untuk membalas senyum menyejukkan yang mama berikan untuknya.“Weekend kok malas–malasan sendirian gini?” tanya mama masih sambil membelai rambut putrinya itu dengan lembut dan dengan senyum manis terhias di bibir yang menyejukkan hati.“Iya, Ma, pengin di rumah aja, mumpung Mama nggak lagi pergi,” alasan Cia yang hanya membuat mama menggeleng pelan.“Jangan bohong, Sayang. Kamu lagi ada masalah dengan Aka?” tanya mama langsung pada inti pembicaraan, sesuatu hal yang beberapa waktu terakhir ini mama pendam penuh penasaran.Aka tak nampak main ke rumah mengunjungi Cia setelah di sore hari itu ketika dia mengantarkan Cia pulang. Saat itupun Aka mampir han
Sudah sebulan lebih Aka dan Cia melewati hari–hari mereka sebagai pangeran dan tuan putri yang terpenjara dalam sangkar emas. Hiiyaa…kayak lagu aja. Selama itu banyak cerita penuh kerinduan dan air mata yang tertumpah mereka lewati bersama.Seperti pagi itu, air mata serta merta mengalir tanpa kendali ketika Cia menemukan sudut bibir dan pipi Aka yang memar lebam kebiruan. Ketika dia bertanya penuh kekhawatiran cowok itu hanya tersenyum seolah itu hanyalah sebuah hiasan yang bisa di hapus kapanpun juga.Dengan air mata berlinang Cia menyentuh sudut bibir dan meraba pipi yang membiru itu dengan lembut, “ Gara gara aku, ya?” tanyanya tanpa bisa menahan tangis. Akhirnya gadis itu hanya bisa tergugu mendengar penuturan cowok yang begitu di kasihinya yang mengatakan bahwa ini bukanlah hal yang serius.Ceritanya, hari itu sepulang sekolah Cia berkata pada Aka bahwa dia merindukan saat–saat bersamanya dengan Aka seperti ketika du
“Kalian berdua segera menunduk dulu,“ instruksi Vandra pada Aka dan Cia yang duduk di bangku paling belakang begitu mobil bersiap keluar gerbang sekolah. Saat ini dia memposisikan mobilnya berada di urutan tengah–tengah di antara mobil teman–temannya yang lain. Secara berkonvoi layaknya anak-anak muda labil mobil-mobil mereka keluar melewati gerbang sekolah, sehingga mengacaukan konsentrasi para pengawal daddy yang yakin majikannya tidak akan kabur.Benar saja, tak jauh dari gerbang sekolah dua mobil bercat hitam masih terparkir dengan tenang dan dua orang berpakaian hitam–hitam tampak siaga di dekat mobil menunggu majikan mereka masing–masing, padahal yang di tunggu sudah berhasil lolos tanpa sepengetahuan mereka.Cia menyandarkan kepalanya di bahu Aka. Dadanya masih berdegub kencang dengan kepanikan yang teramat sangat. Di bangku tengah Merlin asyik bermain dengan ponselnya, sesungguhnya tadi dia tak kalah tegang dengan yang lain.
“Jadi sekarang kamu sudah tahu kan bagaimana aku bisa berada di sini dan maaf harus menahan diri tanpa menemui kamu, Sayang,” beritahu Aka mengakhiri ceritanya. Mereka berbaring di ranjang mewah salah satu kamar di resort Aka, lebih tepatnya Valencia Resort. Sesekali Aka mencium pundak telanjang Cia, memeluknya dengan erat di dalam selimut yang melindungi tubuh mereka dari dingin AC setelah percintaan panas mereka beberapa saat lalu. “Sudah, Sayang, terima kasih banyak karena kamu masih kembali kepadaku,” balas Cia yang menikmati setiap sentuhan dan dekapan hangat Aka yang sudah begitu lama di rindukannya. “Terima kasih juga buat kamu yang selalu yakin dan percaya padaku, Sayang. Semua itu kekuatan tak ternilai yang aku punya di hidup aku.” “Jadi sekarang kondisi sudah aman?” “Sudah, kita bisa menikah segera.” “Bukan itu maksudnya, Sayang,” balas Cia sambil tertawa, sadar jika Aka hanya menggodanya meski wajah Pangeran Saljunya ini nampak tak
“Tuan, berikan ponsel tuan kepada saya,” tanpa menunggu jawaban dari Aka Mike langsung merebut ponsel di tangan Aka yang sejak tadi berada di tangan Aka karena cowok itu baru saja mengirimkan pesan kepada Cia mengabarkan bahwa dirinya bersiap untuk penerbangan ke Indonesia. Sepuluh menit lagi Aka harus segera masuk ke dalam pesawat supaya tak ketinggalan penerbangan, namun yang ada justru Mike menahannya dan membuka ponsel itu kemudian mengambil nomornya dan merusak chip kecil itu. Setelahnya memasukkan ponsel itu begitu saja ke dalam kotak sampah tak jauh dari pintu terakhir sebelum menuju masuk pesawat. Aka ingin marah namun lama-lama dia mencerna dan mulai memahami situasi yang ada setelah Mike menariknya cepat untuk pergi meninggalkan bandara melewati pintu yang tak seharusnya. Sebuah mobil sudah menunggunya, dan baru saja masuk ke dalam mobil suara dentuman memekakkan telinga terdengar di seantero bandara itu. Mike duduk diam di sampingnya dan hanya menginstruksikan sop
Cia menatap pria tampan berumur yang duduk di sampingnya. Wajah bulenya sama sekali tak dia lupakan. “Selamat siang, Nona Cia.” “Jimmy? Sungguh ini kamu, Jim?” “Betul Nona, terima kasih masih mengenali saya.” “Ada apa, Jim, kenapa tiba-tiba menemui aku, jangan membuat aku takut, Mommy, Daddy, Kak Zona, Kak Helen dan Zecca semua baik-baik saja, kan?” tiba-tiba ingatan Cia melayang pada kejadian sebulan lalu yang melibatkan interpol harus datang dan muncul di Indonesia memburu para orang jahat yang menurut berita karena urusan persaingan bisnis. Jimmy menyodorkan air mineral dan sekotak makanan kepada Cia. “Semua baik-baik saja, Nona. Lebih baik Nona makan dulu karena perjalanan kita akan memakan waktu kurang lebih empat jam dari sekarang. Cia sedikit tenang meski banyak pertanyaan di kepalanya. Dia mengenali karakter para pengawal keluarga Aka ini. Mereka akan berkata aman jika memang semua aman, dan mereka tak akan banyak bicar
Cia tersenyum gemas melihat baby mungil di dalam ruang bayi meski hanya dari kaca. Kemudian menoleh sekilas ke arah Vendra yang berdiri di sebelahnya dan menerima usapan lembut di kepala dari papa si bayi itu. “Dia lucu, Kak,” ujar Cia tak bisa mengalihkan pandangan dari Baby Azeera, nama yang di berikan untuk putri Alvendra dan Meischa. “Iya, sangat menggemaskan,” jawab Alvendra. Setelah puas melihat bayi akhirnya Cia mengikuti langkah Alvendra menuju kamar rawat Meischa. Dan bertepatan nampak perempuan cantik itu baru kembali dari kamar mandi. “Selamat ya, Kak, Baby nya cantik dan lucu.” “Oh, jadi kamu bahkan melihat dia dulu di bandingkan harus datang menemuiku?” ujar Meischa pura-pura sewot membuat Cia tertawa. “Ketemu Kak Meischa udah sering kali, tapi kalau ketemu Azeera pagi ini baru yang pertama kalinya, jadi penasaran banget.” Meischa ikutan tertawa, kemudian dengan masih di rangkul Cia berjalan menuju ranjangnya.
Hari ini hari pernikahan Flo dan Vandra. Cia mematut lama dirinya yang sudah rapi dan cantik. Gaun peach pada waktu itu melekat pas dan indah di tubuhnya. Peach. Bagaimana bisa seseorang itu mengetahui warna yang sangat pas dengan dirinya. Angan Cia melayang, membayangkan bahwa yang menyarankannya mengambil gaun itu adalah Aka. “Sayang, hari ini aku merasa cantik, lihatlah,” bisik Cia sambil berusaha menyunggingkan senyumannya. Masih tetap berada di depan cermin, tiba-tiba terdengar suara mamanya. “Sayang, ayo, acaranya sudah hampir di mulai,” ajak Ratna yang baru menyusul masuk ke kamar dengan hati-hati, dengan lembut di pegangnya bahu putri cantiknya. “Iya, Ma,” jawab Cia singkat. Ratna menggiring Cia keluar kamar hotel yang sama dengan tempat resepsi Flo di adakan. Sejak siang tadi mereka check in, rencananya setelah acara resepsi selesai malam nanti mereka bisa segera beristirahat di sini, tidak perlu langsung pulang ke rum
Cia sedang menikmati makan siangnya sendiria di sebuah rumah makan tak jauh dari rumah sakit tempat berprakteknya saat ini. Yaitu hanya sebuah rumah sakit kecil yang baru berdiri di Kota Surabaya. Sesungguhnya banyak tawaran yang meminang Cia untuk bergabung di rumah sakit-rumah sakit besar dan terkenal di Surabaya ini, salah satunya RS Surabaya Husada, namun Cia belum mempertimbangkan untuk menerimanya. Justru dirinya lebih menikmati berpraktek di rumah sakit yang baru berdiri ini karena di sini dia merasa lebih enjoy, lebih bisa dekat dan perhatian kepada pasien mengabaikan ke-eksklusif-an yang biasanya terdapat pada pelayanan sebuah rumah sakit besar. Seperti pesan keramat Dokter Abdi, Cia masih menggenggam erat pesan itu sampai kini. Hati dan pengabdian bagi jiwa seorang dokter. Cia mendongak melihat jalan raya ketika terdengar suara sirine bersahutan memecah keramaian jalanan kota sore ini. Mobil polisi beriringan banyak sekali, begitupun ambulance terdapat beberapa di
Cia menatap takjub dua sahabatnya yang saat ini tengah sibuk menerima ucapan selamat atas pernikahan mereka dari para tamu yang datang.Cia yang di daulat menjadi bridesmaid bersama Merlin dan Flo hanya mampu menahan setiap gejolak rasa di dalam dadanya. Antara bahagia atas pernikahan kedua sahabatnya dan di satu sisi hati ada kesedihan yang dia tahan seorang diri saat ini. Di sebekah tempat yang lain nampak Evan, Arya dan Vandra tengah asyik ngobrol bersama. Melihat keberadaan Evan di antara sahabat-sahabatnya, tak urung mata indah Cia berkaca. Harusnya yang berada di sana saat ini adalah kekasihnya, sahabat dari para mereka-mereka yang sudah menjalin ikatan manis pertemanan semenjak masa abu-abu putih mereka.Merlin yang menyadari sikap diam Cia segera merangkul bahu sahabat cantiknya. Begitupun Flo yang berdiri di sebelahnya semenjak tadi. Dua orang gadis itu adalah saksi hidup bagaimana terpuruknya seorang Cia pada saat itu karena kabar akan meninggalnya Aka. Dan,
Serah terima tugas selesai sudah. Di ruang Dokter Abdi, Cia menjabat tangan dokter senior itu dan juga Dokter Adra. Dokter muda penggantinya lulusan dari Universitas Negeri Jember.“Jangan pernah lupa pesan yang seringkali saya sampaikan, Dokter Cia, sukses selalu di manapun berada,” pesan Dokter Abdi.“Terima kasih atas bimbingannya selama ini, Dok. Seperti yang saya sampaikan, saya akan selalu berusaha mengingat pesan keramat dokter yaitu tentang hati dan pengabdian. Semoga Dokter Abdi sehat selalu dan jika suatu saat ada dinas ke Surabaya maka jangan lupa menghubungi saya.”“Tentu, Cia. Itupun jika kamu masih di Indonesia. Jika tiba-tiba kamu benar berangkat ke Inggris maka jangan lupa kabari saya. Jika keyakinanmu masih sangat kuat, maka tetaplah yakin. Tapi bukan satu kesalahan jika suatu saat kamu harus menyerah dan melepaskan keyakinan itu dan mulai kembali menatap ke depan, karena bagaimanapun juga kita hanya manusia yang me
Dua bulan lebih telah berlalu. Vendra dan Tim Medis Surabaya sudah kembali. Aktifitas rutin kembali berjalan seperti biasanya. Cia masih tetap berusaha mengupdate informasi. Sesekali bersama Evan dirinya pergi ke kota sekedar mencari sinyal jaringan internet untuk bisa mengakses update berita tentang kecelakaan pesawat yang Aka tumpangi. Namun sampai dengan saat ini belum ada berita yang menyebutkan bahwa jenasah atau hasil tes DNA dari potongan-potongan anggota tubuh yang berhasil di dapatkan dari badan pesawat yang beberapa puing di temukan menyebutkan nama Feroka Hatcher. Hingga membuat doa tak pernah putus dari hati Cia supaya Tuhan memberikan keajaiban untuk Aka.Di sore hari Cia sedang membersihkan ruang prakteknya ketika nampak seseorang berdiri di ambang pintu. Nina yang biasanya membantu beberes sedang menemani Dela ke rumah warga yang informasinya melahirkan anak kembar serta menolak melahirkan di puskesmas. Jadilah saat ini di puskesmas hanya ada Cia bersama dokter