Beranda/Lain-lain/Akulah Wanita Rahasia CEO

Akulah Wanita Rahasia CEO

Waktu penciptaan: Maret 7 2023Perbarui waktu: September 6 2023648


FYI, novel Wanita Rahasia CEO yang ditulis oleh Blezzia ini sudah mencapai 132 bab dan 1,2 juta pembaca, lho. Meskipun sudah tamat, novel Wanita Rahasia CEO dengan genre romance ini terus membuat pembaca terus penasaran. Apakah kamu salah satu yang sudah membaca novel Wanita Rahasia CEO ini? Bagaimanakah cerita dan sinopsis dari novel Wanita Rahasia CEO ini? Berikut ulasannya!

 

Sinopsis Wanita Rahasia CEO


“Viania Harper memiliki hubungan rahasia dengan CEO tempatnya bekerja. Awalnya dia menerima semua peraturan yang diberikan oleh Sean Reviano, sang CEO, tetapi semuanya berubah ketika terjadi kesalahpahaman yang membuat hubungan mereka berantakan. 

 

Sean Reviano adalah CEO Luna Star Hotel, salah Billionaire paling populer tidak hanya di Amerika, tetapi juga Eropa hingga ke Asia dan benua lain. Dalam setiap hubungan yang dia jalani selalu ada tiga aturan tidak tertulis. No Commitment. No Pregnancy. No Wedding. Namun, kedatangan Viania Harper merubah semuanya.

Cerita Tentang Kesempatan Kedua.”


Akulah Wanita Rahasia CEO


Cerita Dari Wanita Rahasia CEO

 

Menceritakan tentang seorang wanita yang memiliki hubungan rahasia dengan CEO tempatnya bekerja. Wanita itu bernama Via sedangkan CEO tersebut bernama Sean. Awalnya Sean dan Via hidup bersama dan menyembunyikan hubungan mereka dari rekan kerja, dan media. Hingga suatu ketika Sean dikabarkan bertunangan dengan seorang wanita Bernama Evelyn. Ternyata Via hamil, dan saat Sean berada di luar kota, Via mengirim pesan dan memberi kabar tersebut yang Sean balas dengan 'gugurkan saja kandunganmu' hingga Via patah hati dan memutuskan untuk meninggalkan Sean.

 

“Via memperhatikan wajah Sean yang terlelap. Rasa cinta yang membuncah pada pria di hadapannya sudah tak lagi terbendung. Ingin dia mengucapkan tiga kata sakral yang pasti akan langsung mengakhiri hubungan mereka bila itu terucap. Berkali-kali dia menahan lidah dan menelan kata cinta hanya untuk mempertahankan hubungan tanpa masa depan mereka.

 

Gadis dua puluh empat tahun itu mengelus pipi Sean lembut. Hatinya bergetar kala kulit mereka saling bersentuh. Tangan mulusnya terhenti tatkala pria di hadapannya menggeliat karena sentuhan lembut jari-jemari yang dia beri, bahkan terdengar gumaman halus sisa-sisa kepuasan malam tadi.

Tak lepas mata Via memeta wajah Sean yang rupawan. Amat sempurna dengan rahang keras membentuk persegi dengan lesung membelah dagu. Dia dapat mengingat jelas dua lesung pipi yang menambah sempurna ketampanan pria itu.

 

Masih jelas dalam ingatan Via ketika pertama kali dia memasuki ruang interview, tidak sekali pun Sean mengangkat kepala ketika dua bawahannya menanyakan kualifikasi Via ketika melamar kerja kala itu. Bahkan dia sempat tersipu begitu beradu mata dengan HRD yang mewawancara ketika tertangkap basah mencuri pandang wajah rupawan Sean yang sempurna.

 

Bahkan Via sempat bertanya seperti apa warna mata seorang Sean Reviano saat itu.” (bab 1: gossip)

“Via, dari tadi aku memanggilmu. Apa kau sakit?” walau intonasinya terdengar biasa, Via masih dapat mendengar sekilas nada khawatir dari suara itu.

Berdehem sebelum bersuara, Via sedikit malu menjadi pusat perhatian.

“Sejak tadi siang saya merasa kurang enak badan,” jawabnya dan melanjutkan, “Maaf, sudah mengganggu konsentrasi Anda.”

“Tidak-tidak, jika memang sudah tidak kuat mengikuti rapat kamu bisa beristirahat.”

 

Sean dikenal sebagai pimpinan yang perhatian, walau terkadang dia sangat tegas dan disiplin, kesehatan karyawan selalu menjadi prioritas.

“Seperti sebelum-sebelumnya, mintalah izin jika merasa kurang sehat sebelum rapat dimulai,” ucap Sean sembari membuka dokumen yang dia jelaskan tadi. “Kembali ke rapat, aku ingin kita meningkatkan pelayanan Luna Star dan ….”

 

Rapat berlangsung lancar seperti biasa, namun Via yang tidak fokus mengalihkan perhatian pada sosok Sean yang duduk di bangku kebesaran. Dia terhanyut dalam buaian suara Sean yang selalu dia dengar setiap malam ketika membisikkan kata manis dan lembut diranjang mereka yang panas. Bibir melengkung bagai bulan sabit itu tak luput dari perhatian.

 

Dalam benak, Via bertanya; berapa lama lagi dia bisa menikmati semua itu. Sampai kapan tangan kekar itu melingkari tubuhnya, dan melindunginya dari mimpi malam yang menghampiri. Bisakah dia menikmati sandaran lembut pada dada bidangnya yang selalu dibalut setelan jas hitam formal saat bekerja, atau mungkin ini adalah hari-hari terakhirnya menikmati semua. Sungguh, dia dilema. Bisa-bisa tidak ada pria yang dapat mengimbangi sosok Sean Reviano dalam hidup Viania.” (bab 1: gossip)

Via memulai hidup baru di sebuah desa bernama Moines menjadi resepsionis di sebuah penginapan. Selama di desa Via menjadi orang yang disukai penduduk desa, termasuk salah satu pria idaman di sana bernama Asher. keduanya pun dekat, hingga suatu ketika Sean mengetahui keberadaan Via dan mengunjungi tempat itu.

 

Sean marah karena mengira Via meninggalkannya demi pria lain, dan hamil dengan pria tersebut. Via memutuskan untuk tidak menanggapi Sean, tetapi setiap hari Sean datang mengganggu hidupnya hingga akhirnya Via jengah dan Sean mengetahui dialah ayah anak yang Via kandung. Sean pun mengancam akan membawa Via ke pengadilan dan meminta anak dalam kandungan Via bila Via tidak ikut bersamanya kembali ke kota. Via tidak memiliki pilihan dan menuruti Sean, tetapi ternyata Sean tetap tidak menganggap Via dan menyembunyikan Via di rumah jauh dari media.

 

Merasa dipermainkan, Via pun memutuskan untuk pergi, kali ini ke rumah bibinya. Selama di sana, dia merasa stress hingga akhirnya kehilangan bayi yang dia kandung. Via marah pada Sean dan semua orang, dia pun memilih untuk merenovasi toko roti milik sang bibi saat bibinya memutuskan pensiun. Sean meminta Via untuk kembali tetapi Via menolak, hingga akhirnya Sean memaksakan diri dan melakukan hal-hal yang membuat Via kehilangan toko roti. Setelah Via sendirian, Sean pun datang dan memaksa Via untuk terus bersamanya. Via menolak dan balik membenci Sean. Setiap hari Sean mengirim buket permintaan maaf, pria itu juga membangunkan toko roti untuk Via, dan melakukan hal-hal manis untuk menebus kesalahan, hingga akhirnya Via pun luluh dan keduanya bersama kembali.


Baca selengkapnya di aplikasi GoodNovel secara gratis!

Baca


Karakter Yang Ada Di Wanita Rahasia CEO

 

l  Viania Harper:

l  Sean Reviano: seorang CEO Luna Star Hotel dan bos dari Viania Harper

l  Evelyn: tunangan Sean Reviano

l  dll

 

Jika kamu ingin membaca novel ini, kamu bisa klik langsung Wanita Rahasia CEO di sini ya. Tidak hanya novel Wanita Rahasia CEO saja, kamu juga bisa baca novel dengan berbagai genre di GoodNovel. Dan jangan lupa untuk download aplikasi GoodNovel, ya! Banyak promo koin juga yang bisa kamu dapatkan, lho!

Lanjut baca
Novel Populer yang Mungkin Anda Suka
TAG BUKU & NOVEL TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
Pilihan Hati Ayuna Chapter Terpanas: Dibuang Kamu Mas, Membuatku Masih Menjadi Sebuah Berlian!
- Oleh: GOODNOVEL

Pilihan Hati Ayuna , kisah Ayuna yang selalu mengalah demi adiknya yang berbeda ibu, Anggia. Anggia selalu merebut milik Ayuna, Anggia ternyata tidak puas setelah merebut kasih sayang ayahnya, ia pun kini merebut tunangannya Ayuna dengan alasan penyakit yang diderita dan sisa waktunya.

Pak Jihan Jangan Galau Lagi, Nona Wina Sudah Menikah Bab Panas: Terlambat Menyadari Kehadiranmu, Aku Ingin Merebutmu Kembali Wina!
- Oleh: GoodNovel

Pak Jihan Jangan Galau Lagi, Nona Wina Sudah Menikah, cerita Romansa tentang Wina yang menjadi kekasih gelap dari Jihan Lionel. Jihan selama ini tidak pernah mengakui bahwa ia mencintai Wina. Saat ia sadar arti kehadiran Wina, semuanya sudah terlambat.

He's My Boyfriend Bab Panas: Persahabatan Yang Kembali Karena Masa Lalu!
- Oleh: GoodNovel

He’s My Boyfriend adalah novel romansa yang ditulis oleh thyfaa_hn. He’s My Boyfriend menceritakan tentang Arthur seorang anak dari pengusaha besar yang menjadi ketua dari Argos. Tiba tiba saja persahabatan yang solid itu pecah dan mereka terlempar ke masa lalu untuk membuat persahabatan itu kembali.

Hiraerth Airlines Bab Panas: Pelarian Di Atas Langit, Mencari Sebuah Jawaban
- Oleh: GoodNovel

Hiraerth Airlines adalah novel romansa yang ditulis oleh Firda Hadid. Hiraerth Airlines menceritakan tentang Airene yang kecewa lantaran orang tuanya tidak pernah ada di pihaknya, Airene jadi malas untuk pulang ke rumah orangtuanya selama 4 tahun ini. Apalagi kekasihnya Arland begitu egois dan tidak mendukung Airene.

Mencintai Dosen Dudaku Bab Panas: Kisah Cinta Seorang Mahasiswi
- Oleh: GoodNovel

Selami kisah cinta menawan Icha, mahasiswa tingkat akhir sebuah universitas swasta di Jakarta, dan duda pembimbing skripsinya, Andra, dalam novel memukau "Mencintai Dosen Dudaku" karya Elkariem99. Dengan jumlah pembaca 128.0K, romansa ini terungkap saat Icha tiba-tiba jatuh cinta pada Andra, yang awalnya dianggap sebagai figur ayah karena kemiripannya dengan putri terasingnya, Vanya.

Duda Next Door Bab Panas: Menjadi Seorang Istri Duda Kaya? Siapa yang Bisa Menolak?
- Oleh: GoodNovel

Duda Next Door adalah novel romansa yang ditulis oleh NevNov. Duda Next Door adalah cerita yang menceritakan Summer si cewek nyentrik yang tidak sengaja bertemu dengan Jayden, duda dari dua anaknya yang menggemaskan.

DMCA.com Protection Status