“Keluarlah, ada hal penting yang ingin papa bicarakan dengan kakakmu,” ucap Eddy sambil mengusap lembut punggung putri bungsunya.Tanpa banyak bicara Rani segera keluar meninggalkan Queen dan Eddy. Selama ini Rani memang berusaha untuk menjadi putri yang terbaik bagi Eddy, menurut dan patuh kepada sang papa. Itu sebabnya Rani akan selalu mendapat segala yang dia minta.“Sebenarnya papa ingin bicara berdua denganmu jauh-jauh hari, tetapi ternyata kamu tidak ambil cuti sebelum hari pernikahan. Bahkan tadi malam pun, kamu justru keluar dengan teman-temanmu.” Tampak penyesalan di wajah Eddy karena selama ini tidak bisa menjalin kedekatan dengan putrinya tersebut.“Sepertinya tidak ada yang harus kita bicarakan lagi. Aku sudah menuruti semua perintah dan keinginan papa,” sahut Queen terdengar dingin dan datar, seolah tidak peduli dengan apa yang akan diucapkan oleh sang papa.“Queen, papa minta maaf,” ucap Eddy memohon dengan tulus.“Untuk kesalahan yang mana?” Pertanyaan yang terlontar da
Last Updated : 2024-02-22 Read more