Beranda / Urban / Menantu Pahlawan Negara / Bab 1591 - Bab 1600

Semua Bab Menantu Pahlawan Negara: Bab 1591 - Bab 1600

1620 Bab

Bab 1591 Tetap Harus Menerima Hukuman

Pria yang memimpin kelompok itu berkata dengan seulas senyum palsu, "Terserah apa katamu. Pak Chamir sudah menginstruksikanmu untuk bunuh diri sebagai wujud permintaan maaf, maka kamu hanya bisa bunuh diri!""Selama kamu masih berada di Negara Nusantara, kamu nggak akan bisa lolos dari Organisasi Snakei!"Kepercayaan diri yang diperolehnya untuk mengucapkan kata-kata itu berasal dari kekuasaan Organisasi Snakei, berasal dari reputasi Organisasi Snakei di Negara Nusantara selama bertahun-tahun ini.Hanya dengan satu kalimat dari mereka, sudah cukup untuk membuat Ardika bunuh diri.Mereka sama sekali tidak perlu turun tangan sendiri.Ardika menggelengkan kepalanya dan berkata dengan acuh tak acuh, "Padahal awalnya aku berniat untuk membiarkan kalian lolos dari musibah ini, siapa sangka kalian sendiri yang cari masalah. Baiklah kalau begitu. Mengenai penculikan istriku dan sengaja membiarkan istriku jatuh ke tangan Ponipa, aku akan memperhitungkannya dengan kalian sekaligus!"Selesai berb
Baca selengkapnya

Bab 1592 Lempar Keluar

"Kalau dia bersikeras nggak mau pergi, bukankah kamu bisa memanggil Sigit datang dengan membawa anggotanya untuk melempar si tua itu keluar?"Ardika menanggapi dengan sedikit tidak senang.Menghadapi masalah sepele seperti itu saja, masih mencarinya.Di ujung telepon, Hamdi tersenyum getir dan berkata, "Anggota Organisasi Snakei ikut dengannya kemari, kami ....""Ya, sudahlah, aku akan ke sana."Selesai berbicara, Ardika memutuskan panggilan telepon.Tak lama kemudian, dia sudah tiba di Kediaman Wali Kota."Eh, kubilang apa wali kota bocah ingusan itu sudah takut? Dia sengaja bersembunyi, nggak berani bertemu denganku? Kalian sudah memanggilnya kemari atau belum? Cepat suruh dia kembali!"Tiano membuat keributan besar di kantor Kediaman Wali Kota, pria tua itu bersikap sangat arogan.Kalau bukan karena dihentikan oleh Hamdi dan yang lainnya, dia sudah menerobos masuk ke dalam ruangan wali kota untuk melihat apakah wali kota baru itu bersembunyi di dalam atau tidak.Begitu Ardika datang
Baca selengkapnya

Bab 1593 Kaligrafi

"Ayo, cepat pergi!"Tiano tidak tahan berlama-lama lagi di sana. Sambil menutupi wajahnya, dia dan dua orang anggota Organisasi Snakei bergegas melewati kerumunan orang-orang itu dan masuk ke dalam mobil.Tepat pada saat ini, Tiano menerima panggilan telepon dari Zumin, sekretarisnya."Guru, Ardika muncul di Vila Hundo. Semua anggota Organisasi Snakei sudah dipatahkan satu lengan, Ponipa juga dilukai. Selain itu ...."Mendengar terjadi sesuatu pada cucunya, Tiano mulai panik. Dia buru-buru bertanya, "Selain itu apa?!""Selain ... selain itu, organ intim Ponipa telah dirusak oleh Ardika menggunakan Pedang Ular Gelap. Kelak ... kelak dia nggak bisa menjadi pria normal lagi ...."Apa yang Zumin ucapkan selanjutnya sudah tidak didengar lagi oleh Tiano.Otaknya seolah-olah berdengung dan kosong begitu saja....Kota Sewo.Cabang Organisasi Snakei Gotawa.Chamir menatap Cheko yang berlutut di hadapannya tanpa ekspresi dan bertanya dengan datar, "Jadi, begitu kamu melihat orang-orang Organisa
Baca selengkapnya

Bab 1594 Melihatnya Sampai Muntah Darah

"Sepertinya setelah aku memberi pelajaran pada dua kelompok Organisasi Snakei, akhirnya kalian sudah mengerti apa namanya sopan santun."Ardika tersenyum, sorot matanya tertuju pada kotak kayu dalam genggaman pria itu. Kemudian, dia bertanya, "Ini adalah barang yang Chamir suruh antarkan padaku?"Cheko berpura-pura tidak mendengar satu kalimat depan yang dikatakan oleh Ardika. Dia meletakkan kotak kayu tersebut, lalu berkata, "Ya, benar. Ini adalah kaligrafi tulisan tangan Pak Chamir."Melihat Cheko yang gugup saat berbicara, Ardika tersenyum tipis dan berkata, "Sini, serahkan saja."Cheko menyodorkannya pada Hamdi. Hamdi membuka kotak kayu tersebut, lalu mengeluarkan gulungan kertas di dalamnya."Bukalah."Ardika melambaikan tangannya.Melihat Hamdi membuka gulungan kertas itu, Cheko menjadi makin gugup. Dia takut setelah Ardika membaca kata-kata di atas gulungan kertas itu, Ardika akan menyerangnya.Hamdi meletakkan gulungan kertas yang telah terbuka itu di atas meja."Kemarilah deng
Baca selengkapnya

Bab 1595 Apa Mungkin Hanya Berusaha Bertahan

Cheko sendiri juga tidak tahu ada apa dengannya tadi.Selesai berbicara, melihat darahnya yang mengotori lantai, dia buru-buru berkata, "Maaf, Tuan Ardika, aku nggak sengaja mengotori lantai. Aku ... aku akan segera mengelapnya hingga bersih!"Tanpa menunjukkan ekspresi apa pun dan mengucapkan sepatah kata pun, Ardika hanya menganggukkan kepalanya.Cheko berjongkok, buru-buru mengelap bekas darah di lantai, menggulung kaligrafi tulisan Ardika, lalu pamit undur diri dan meninggalkan tempat itu.Sepanjang proses ini berlangsung, dia sendiri bahkan tidak menyadari, dia sama sekali tidak berani melihat tulisan dalam keras itu.Dengan membawa tulisan kaligrafi Ardika, Cheko tidak berani berlama-lama di Kota Banyuli lagi. Dia bergegas kembali ke Kota Sewo."Kamu pulang sendirian?"Melihat Cheko yang tampak pucat, Chamir mengerutkan keningnya dan berkata dengan ekspresi muram, "Bajingan itu menyerangmu?""Nggak, Tuan Ardika ... si Ardika itu cukup sopan."Cheko berkata apa adanya.Chamir bert
Baca selengkapnya

Bab 1596 Muntah Darah Lagi

"Pak Chamir, Bapak baik-baik saja, 'kan?!"Cheko belum pernah melihat Chamir semenakutkan ini. Dia benar-benar terkejut setengah mati."Ya ... aku baik-baik saja."Chamir mengalihkan pandangannya dengan susah payah, suaranya berubah menjadi sedikit serak. "Bajingan ini benar-benar cari mati!"Beberapa kata ini diucapkannya dengan gigi terkatup.'Sepertinya Pak Chamir sangat kesal melihat Ardika menulis tulisan yang sama persis dengannya.' pikir Cheko.Cheko buru-buru membujuknya, "Pak Chamir, jangan marah. Si Ardika itu memang nggak pernah menganggap serius siapa pun.""Hanya sebuah kaligrafi saja nggak akan bisa menggertaknya. Kalau ingin membunuhnya, sebaiknya Pak Chamir turun tangan sendiri!"Chamir mendengus. Saat berbicara, suaranya masih terdengar serak. "Aku turun tangan sendiri? Memangnya dia pantas?""Kalau begitu, apa yang harus kita lakukan sekarang?"Cheko benar-benar kebingungan.Bahkan Vita saja sudah dilumpuhkan.Di seluruh cabang Organisasi Snakei Gotawa, selain Chamir,
Baca selengkapnya

Bab 1597 Hanko Sudibya

Setelah berpikir sejenak, Ardika menghubungi Draco. "Bagaimana keadaan Tujuh Bilah dan Serigala Ganas?"Draco berkata, "Berbagai pemeriksaan tubuh telah selesai. Saat ini, semuanya normal. Staf laboratorium akan memantau kondisi mereka setiap saat.""Oke, beberapa hari ini suruh mereka kembali untuk melindungi Luna, keluarkan izin membunuh orang untuk mereka.""Beri tahu mereka, siapa pun yang ingin mencelakai Luna, bunuh saja!"Ardika melontarkan kata-kata itu dengan dingin.Dia tidak mengkhawatirkan dirinya sendiri, tetapi dia takut ada orang yang menargetkan Luna lagi.Terlebih lagi menghadapi organisasi pemerintahan seperti Organisasi Snakei, orang-orang yang dikirim oleh Levin sudah tidak cukup untuk menghadapi mereka....Keesokan harinya.Ardika keluar, hendak menuju Kediaman Wali Kota.Levin sudah menunggunya di depan pintu Kompleks Vila Bumantara.Di sampingnya, ada Huris yang wajahnya memar-memar dan keningnya dibalut dengan kain kasa. Dari waktu ke waktu, Levin melirik Huris
Baca selengkapnya

Bab 1598 Membalas Kebaikan dengan Kejahatan

"Oh? Ketua departemen investigasi Organisasi Snakei, ya?"Ardika mengangkat alisnya dan berkata, "Kalau aku nggak salah ingat, Vita adalah ketua departemen investigasi, 'kan?"Hanko tersenyum dan berkata, "Berkat Tuan Ardika, Pak Chamir telah mencopot Bu Vita dari jabatannya dan mempromosikanku untuk menggantikan posisinya.""Dengan kata lain, kalau nggak ada Tuan Ardika, aku harus tetap berada di bawah orang lain dalam jangka waktu yang sangat lama."Nada bicara Hanko sangat serius, dia juga menatap Ardika dengan sorot mata sedikit berterima kasih.Ardika hanya tersenyum, tidak menanggapinya, melainkan melirik anggota Organisasi Snakei lainnya."Jadi, seperti ini cara Pak Hanko memperlakukan orang yang pernah membantumu," kata Ardika dengan nada bicara mengejek."Eh? Nggak bisa berbicara seperti itu. Urusan pekerjaan adalah urusan pekerjaan, urusan pribadi adalah urusan pribadi."Hanko tersenyum dan berkata, "Berbicara secara pribadi, aku sangat berterima kasih pada Tuan Ardika.""Tap
Baca selengkapnya

Bab 1599 Mulai Menembak

"Ardika, tahu diri sedikit, ikut dengan kami. Pak Hanko adalah orang yang baik hati. Sebelum kamu mati, dia pasti membiarkanmu untuk melihat-lihat keramaian Kota Sewo.""Ya, benar. Ini juga bisa menjadi sebuah pengingat untukmu. Di kehidupan yang akan datang, kalau kamu masih terlahir di kota kecil seperti ini, ingat jangan berlagak hebat.""Kenapa kamu masih saja berdiri sana? Cepat masuk ke dalam mobil. Pak Hanko memang orang yang sabar, tapi kami nggak sabar!"Beberapa orang anggota Organisasi Snakei mulai menegur Ardika, mereka sama sekali tidak menganggap serius Ardika.Mereka hanya ingin segera menyelesaikan tugas mereka, lalu menerima hadiah bersama Hanko, ketua mereka.Vita tidak berdaya menghadapi Ardika, bahkan menyebabkan Pedang Ular Gelap direbut orang.Cheko tidak berdaya menghadapi Ardika, meninggalkan rekan-rekannya begitu saja dan melarikan diri kembali ke Kota Sewo.Sedangkan mereka? Begitu mereka datang bersama Hanko, mereka berhasil menundukkan Ardika dan mengambil k
Baca selengkapnya

Bab 1600 Orang Kejam

"Dor!"Kali ini, peluru langsung menembus lutut Huris.Huris mengeluarkan teriakan kesakitan, lalu langsung terjatuh ke tanah. Sambil memeluk lututnya, dia tampak sangat kesakitan.Semua orang kembali tersentak.Tidak hanya menembak Levin, sekarang Hanko malah menembak Huris.Huris adalah kakak sepupunya sekaligus calon Kepala Keluarga Sudibya.Namun, Hanko malah memperlakukannya lebih kejam daripada memperlakukan Levin.Dia langsung menembak lutut Huris. Dengan jarak sedekat ini dan kekuatan senjata api, peluru langsung menembus lutut Huris hingga membuat tulangnya hancur.Biarpun berhasil diselamatkan, Huris hanya bisa menjalani sisa hidupnya di kursi roda.Apa dia ingin bermusuhan dengan Keluarga Sudibya secara terang-terangan?Sorot mata semua orang terhadap Hanko berubah menjadi sorot mata ketakutan dari sorot mata terkejut.Hanya ada dua kemungkinan, orang ini idiot.Atau berhati sangat dingin!Hanko kembali meniup moncong pistolnya. Kemudian, dia melirik Huris yang masih berteri
Baca selengkapnya
Sebelumnya
1
...
157158159160161162
DMCA.com Protection Status