Di sebuah kafe di tengah kota, Katrina duduk sambil menikmati cheese cake di depannya. “Ah, benar-benar kangen kamu Kat!” Seorang wanita muda berambut bob berkata dengan penuh sukacita pada Katrina. “Gak nyangka kamu benar-benar makin cantik aja!” “Apa yang membawamu kembali ke sini? Seingatku, kau pernah bilang, akan menetap di sana dan tidak mau lagi kembali ke negara ini. Katamu, negara ini tidak cocok dengan gayamu.” Satu wanita lainnya menimpali. Mereka berdua adalah teman Katrina waktu SMP dulu dan bertemu di cafe itu untuk Katrina yang mereka kira tidak akan bisa mereka jumpai lagi, kecuali mereka berkunjung ke London. “Well, ya.. Aku memang pernah mengatakan hal-hal seperti itu. Tapi itu bisa berubah, tentunya,” sahut Katrina santai. “Apa yang membuatmu berubah keputusan?” tanya si rambut bob penasaran. Sementara teman satunya lagi pun mengangguk dan menunggu jawaban Katrina. Belum Katrina sempat menjawab, ponselnya berdering. Dengan gerakan anggun, ia pun mengambil ponse
Last Updated : 2023-12-06 Read more