Raga kembali kerumah setelah seharian bekerja. Raut lelah begitu tampak diwajahnya, Anggita yang tengah bersantai menonton televisi bersama dengan dua anaknya langsung menyambut hangat kedatangan suaminya. “Assalamualaikum, anak – anak Papi,” sapanya pada Adi dan Tristan.“Papiiiii,” sahut sibungsu Tristan yang masih sangat manja pada kedua orang tuanya, yang kemudian langsung beranjak dan menubruk tubuh sang ayah dan meminta untuk menggendongnya. Sementara sisulung Adi hanya tersenyum melihat tingkah sang adik.“Wa’alaikumsalam, jawab dulu dong salamnya, Nak, jangan maen terobos gitu aja,” balas Anggita.“Peace, Mami,” jawab Tristan dengan gaya manjanya.“Adek udah makan belum? Nih, Papi bawain martabak kesukaan Mas Adi dan Adek Tristan.” “Asiiiik, Papi emang paling baik.”Cup! Sebuah kecupan manis dari sibungsu mendarat dipipi Raga, seketika lelah yang dirasa beberapa saat lalu perlahan mulai sirna.“Adi, bawa kedapur, Nak, martabaknya taruh dipiring terus nanti sebagian kasih bu
Last Updated : 2022-06-08 Read more