Sinar matahari sudah mulai masuk melewati jendela yang ada di kelas. Di pojok kelas, seorang gadis mungil berambut panjang brunette yang diikat ekor kuda dengan memakai blazer krem berlambang sekolah SMA Shaenette, dasi pita biru motif kotak-kotak, serta rok selutut berwarna cokelat muda, sedang duduk di tempat duduknya sambil melihat langit biru yang indah dari jendela yang ada di dekat tempat duduknya. Berbanding terbalik dengan Jeremy, laki-laki tampan yang memakai blazer krem yang sama dengan gadis mungil itu, dasi panjang biru, dan celana panjang berwarna cokelat muda. Kini Jeremy tengah berlutut di lantai sambil memegang tangan kanan gadis mungil itu. "Ica, ajarin gue dong! Masa lo pelit banget sih jadi orang," rengek Jeremy. "Gak! Gue gak mau!" tolak Serena dengan tegas.
Last Updated : 2021-09-07 Read more